> 7 DAYS PASS
BACK


NEWS
Susianna - Member Gold's Gym Alam Sutera
22 Januari 2019

Menurunkan berat badan tidak terbatas pada anak muda saja yang menginginkan tampil langsing dan cantik, bagi para ibu rumah tangga pun diet sangatlah penting terlebih setelah melahirkan bentuk tubuh menjadi melar. Namun, tak sedikit ibu rumah tangga yang mengeluh sulitnya untuk diet karena disibukan dengan berbagai rutinitas di rumah mulai dari mengurus anak dan suami hingga mengurus kebutuhan rumah. Mungkin hanya seorang ibu rumah tangga yang tahu bagaimana sulitnya mengurus diri sendiri untuk bisa menjalani diet dan bisa makan sehat.

Dalam menurunkan berat badan tidak bergantung pada waktu luang, namun yang terpenting adalah pola makan sehat yang tetap terjaga. Jika demikian apakah ada cara diet untuk para ibu rumah tangga yang mudah dijalani dan tidak mengganggu rutinitas rumah? Susianna, member Gold’s Gym Alam Sutera punya success story tentang hal ini. Sebelum di Gold’s Gym, Susianna sudah mencoba berlatih fitness di tempat fitness yang cukup besar lainnya namun ternyata diet dan penurunan berat badan tak juga tercapai. Hingga akhirnya, Susianna bergabung di Klub Gold’s Gym Alam Sutera dan berlatih dengan personal trainer, Susianna merasakan perubahannya. Dibantu oleh personal trainer Gold’s Gym, Susianna mulai mengatur pola makan, nutrisi hingga program latihan yang teratur.

“Saya seorang ibu rumah tangga sekaligus pengusaha, dulu saya pernah berlatih fitness di sebuah mega gym namun tidak ada hasilnya karena latihan sendiri dan akhirnya saya berhenti menjadi member dengan alasan sibuk. Akhirnya berat badan saya bertambah lalu saya mulai panik dan akhirnya memutuskan untuk bergabung menjadi member di Golds Gym Alam Sutera dan berlatih bersama PT Asep Susanto, tak disangka sangka berat badan saya dalam 2 minggu turun 4 kg dan tentunya badan saya terlihat lebih fit dan seksi, terima kasih buat PT saya yang telah memberikan motivasi agar goal saya cepat tercapai. Terima kasih Gold’s Gym Alsut dan PT Asep. ” Ujar Susianna.