> 7 DAYS PASS
BACK




KNOWLEDGE

Pentingnya Pemanasan Sebelum Olahraga

31 Januari 2020

Melakukan olahraga secara rutin tentu saja akan menyehatkan tubuh, apalagi untuk olahraga yang berhubungan dengan hobi seperti bermain bola atau basket. Namun, olahraga dapat menjadi malapetaka jika Anda melakukannya dengan langkah yang salah. Salah satu poin yang paling penting akan tetapi sering diabaikan adalah kewajiban untuk melakukan pemanasan.


Ada dua jenis pemanasan yang dapat Anda lakukan, yaitu statis dan dinamis. Jenias pemanasan ini dapat disesuaikan tergantung dari kebutuhan dan beratnya olahraga yang akan Anda jalani. Pemanasan statis adalah melakukan peregangan dengan gerakan yang minimalis. Biasanya setiap gerakan dilakukan dalam hitungan 8 detik. Sementara pemanasan dinamis adalah ketika Anda melakukan gerakan tambahan seperti berlari dan berjalan.


Lantas, seberapa pentingkah pemanasan sebelum melakukan olahraga? Berikut ini beberapa manfaat yang didapat jika Anda melakukan pemanasan sebelum mulai berolahraga.


  1. Mempersiapkan otot untuk bekerja keras.

Ketika Anda berolahraga, Anda akan meningkatkan kinerja otot-otot. Dengan melakukan pemanasan, Anda seperti sedang memberitahu tubuh Anda untuk bersiap dengan kinerja yang meningkat drastis. Jika Anda tidak melakukan pemanasan dengan tepat, maka otot menjadi kejang dan akan terasa kram.


  1. Menghindari cedera serius.

Sewajarnya berolahraga harusnya membuat tubuh Anda menjadi lebih bugar. Namun, tanpa melakukan pemanasan yang baik, Anda akan mudah mendapatkan kram otot ataupun sakit setelah berolahraga. Sering juga terjadi mudah kelelahan ketika berolahraga dan menyebabkan Anda melakukan gerakan yang salah.


  1. Mempersiapkan mental dan membuat lebih relaks.

Untuk jenis olahraga tertentu seperti sepakbola, basket, ataupun jenis olahraga yang dipertandingkan, maka selain fisik, mental juga harus Anda persiapkan dengan baik. Rasa gugup dan tegang akan membuat kinerja otot Anda semakin berat. Hal ini pun tidak jarang berdampak pada mudahnya Anda merasa kelelahan dan kerap melakukan kesalahan ketika bertanding. Maka pemanasan sangat penting dilakukan untuk membuat mental menjadi lebih stabil dan lebih siap untuk berolahraga.


Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam melakukan pemanasan biasanya memakan waktu sekitar 15-20 menit. Selain itu, ketika Anda sudah melakukan pemanasan dan tubuh terasa panas, maka lakukan gerakan-gerakan kecil sebelum mulai berolahraga, ini sangat penting untuk menjaga suhu tubuh berada di kondisi yang pas.