> 7 DAYS PASS
BACK




KNOWLEDGE

Bentuk Otot Makan Ini!

October 19, 2016

Apakah saat ini Anda sedang berlatih keras di gym untuk menjalankan program pembentukan otot? Anda berada di jalur yang benar. Namun, mengandalkan fitness saja tidak cukup.  Asupan nutrisi juga menjadi hal penting yang perlu Anda perhatikan. Masukkan beberapa bahan makanan ini dalam menu Anda:

Telur. Kenapa seorang Ade Rai bisa menghabiskan puluhan butir telur dalam sehari? Telur adalah sumber protein, salah satu nutrisi yang sangat penting dalam pembentukan otot. Satu butir telur menyediakan 6-8 gram protein. Kaya vitamin, zinc, besi dan kalsium, sehingga menjadi bahan makanan pembentuk otot paling lengkap yang wajib masuk dalam program diet Anda.

Dada ayam. Bahan makan ini juga tidak pernah terlewat dalam menu program diet pembentukan otot. Dalam 100 gramnya memiliki 30 gram protein yang rendah lemak, selain itu kaya kadar asam amino, si “batu bata” yang menyusun bangunan protein.

Salmon dan Tuna. Keduanya kaya protein dan asam lemak Omega 3. Dalam 100 gram ikan tuna menyodorkan 24 gram protein, sedangkan 100 gram salmon menawarkan 20 gram protein.  Omega 3 sendiri dapat membantu mengurangi kerusakan otot setelah berlatih dan baik juga untuk kesehatan jantung. Selain itu, bahan makanan ini juga kaya vitamin D yang memudahkan tubuh menyerap kalsium, nutrisi yang berperan penting untuk kontraksi otot.

Kacang-kacangan. Sebagai sumber protein, kacang-kacangan juga mengandung vitamin, antioksidan, serat dan lemak sehat. Kami sarankan masukkan kacang almond dalam daftar menu diet Anda. Kacang ini sumber terbaik vitamin E, antioksidan yang dapat malawan efek  radikal bebas setelah latihan, sehingga mengoptimalkan pembentukan otot. Konsumsi kacang-kacangan juga dapat membuat perut Anda kenyang lebih lama, tentunya ini akan membantu program diet.

Susu. Dikenal mengandung banyak protein dan vitamin, minum susu dianjurkan setelah berolahraga.  Dan pilihlah susu cokelat murni yang memiliki kandungan antioksidan lebih baik sehingga mencegah penyusutan otot, mempercepat pemulihan otot dan memaksimalkan pembentukan sel-sel otot paska latihan.