> 3 DAYS PASS
BACK


NEWS
Melalui Ramadhan Roadshow, Gold’s Gym Tebarkan Semangat Berbagi
May 27, 2019

Bulan Ramadhan kali ini, Gold’s Gym kembali menggelar roadshow buka puasa bersama dengan anak-anak panti asuhan di setiap klub Gold’s Gym Indonesia. Mengedepankan semangat “Sebarkan Kebaikan”, tim Gold's Gym menyerahkan santunan kepada anak yatim serta mengadakan acara doa bersama, tausiah, solat bersama dan acara menarik lainnya.

Melalui kegiatan roadshow di bulan Ramadhan ini, Gold’s Gym ingin menebar kebaikan dan kebahagiaan sebagai wujud syukur dan rasa kepedulian dengan anak-anak yatim dari yayasan panti asuhan yang membutuhkan bantuan. Kegiatan kepedulian sosial ini merupakan ungkapan syukur Manajemen Gold’s Gym atas kepercayaan members dan masyarakat terhadap Gold’s Gym.

Tak hanya tim klub Gold’s Gym dan anak-anak dari yayasan saja yang ikut berbahagia, member yang berolahraga di klub juga ikut menikmati hidangan buka puasa yang di sediakan Gold’s Gym selama bulan Ramadhan. Suasana hangat dan harmonis pun terlihat, semakin menambah semangat sehat dan berbagi di bulan yang suci ini.